In-Game Event Point Blank Garena Indonesia

Kabar gembira bagi troopers semua, kini server Point Blank Garena Indonesia telah dibuka. Pada tanggal 30 Juni 2015 tepatnya pukul 10.00 WIB, server Point Blank telah dibuka. Para troopers yang tidak bersabarpun langsung berbondong-bondong masuk, ingin segera mencoba seperti apa gameplay dari Point Blank itu sendiri, termasuk juga saya.

Saya akan sedikit bercerita mengenai Point Blank Garena Indonesia. Pada dasarnya game ini sama dengan game yang sebelumnya sebelum dipegang oleh Garena Indonesia. Namun ada beberapa hal yang berbeda, yaitu senjata, mode, dan map baru. Selain itu banyak sekali event-event menarik yang bisa kita dapatkan setiap hari. Saya akan sedikit membahas mengenai event-event tersebut.

In-Game Event Tersebut Antara Lain Sebagai Berikut.

 

New User Package

Apa itu New User Package? Setiap troopers akan mendapatkan New User Package apabila bermain dari tanggal 30 Juni 2015 sampai 13 Juli 2015. New User Package berisikan Character Reinforced Hide dan Reinforced Viper masing-masing 3 Hari dan Mask Target 3 Hari. Untuk senjata berisikan, Dual Handgun D (secondary weapon), Spas-15 (main shotgun), L86 LSW(main sub machinegun), XM20150 (main sniper rifle), dan OA-93(main sub machinegun), masing-masing senjata yang kita dapat adalah 3 Hari.

Ngabuburit Bersama PB

Dalam rangka memeriahkan Ramadhan dan dirilisnya PBGI, Tim PBGI mengadakan event ngabubrit bersama PB. Dimana anda dapat memperoeh 200% EXP dan 200% Point. Namun event ini berbatas waktu, berikut adalah waktunya.
02.00 WIB - 03.00 WIB akan mendapatkan 200% Point
03.00 WIB - 04.00 WIB akan mendapatkan 200% EXP
15.30 WIB - 16.30 WIB akan mendapatkan 200% Point
16.30 WIB - 17.30 WIB akan mendapatkan 200% EXP

Playtime Event

Event ini berlangsung pada tanggal 30 Juni - 13 Juli. Dalam event ini troopers cukup battle selama 90 menit untuk mendapatkan hadiah. Hadiah yang diberikan adalah 5000 Point. Kelihatannya cuma 5000 Point, namun 5000 Point itu cukuplah untuk mengoleksi senjata, troopers hanya perlu menyelesaikan misinya setiap harinya.

Burning Time

Setiap troopers akan mendapatkan AUG A3 Spesial lebaran, apabila setidaknya 300.000 troopers mencapai rank Master Sergeant Grade 1, atau V3. Event ini berlangsung dari tanggal 30 Juni 2015 sampai 13 Juli 2015.

Top Troopers Event

Event ini berlangsung 30 Juni - 13 Juli. Dalam event ini troopers yang memiliki rank tinggi akan mendapatkan reward seperti berikut.
TOP 1 Troopers mendapatkan 1 Unit Skuter Matic, AUG A3 Blitz 3 Hari, dan M1887 7 Hari.
TOP 10 Troopers mendapat AUG A3 Blitz 3 Hari, M1887 7 Hari.
TOP 100 Troopers mendapat M1887 7 Hari.

Free Cash

Dalam rangka dibukanya Cash Shop, masing-masing troopers akan mendapatkan Cash sebesar 300 Cash. Bukan hanya itu, Top-Up pertama troopers akan diberikan Top-up bonus sebesar 100%, sama saja Top-Up troopers berlipat ganda.

NOTE: PICTURE SOURCE pb.garena.co.id

Ingin lebih lengkap dan update terbaru? Kunjungi web resmi PBGI di http://pb.garena.co.id

Mungkin, event-event itu saja yang saya tulis, kunjungi web resmi PBGI untuk mendapatkan Info Event Terbaru. Selamat Bermain. Sampai Jumpa

0 Response to "In-Game Event Point Blank Garena Indonesia"

Post a Comment